Toyota C-HR hadir dengan ragam pengalaman berkendara terbaru
Pecinta mobil, apa sih mobil paling keren impian kamu tahun ini? Tentunya beragam, ya. Untuk menambah referensi dalam memilih mobil keren impian, simak ulasan salah satu mobil terfavorit dari toyota berikut ini:
Exterior mobil paling keren Toyota C-HR
Jika Anda melihat dari sisi tampilan luar dari spesifikasi Toyota C-HR maka akan tampak bentuk bodi dengan desain yang begitu modern serta futuristik. Pasalnya, jika dilihat dari depan sudah tampak jelas di mana terdapat sebuah headlamp Projector Bi-Beam with DRL 3 titik + Manual Leveling + Follow Me Home yang dirancang dengan bentuk seperti mata sipit yang begitu tajam.
Bahkan, bumper bergaya sporty plus fog lamp Halogen pun juga turut menambah kesan elegan yang terpasang di bawah head lamp tersebut guna memastikan jalanan tetap dapat terlihat sekalipun dalam keadaan berkabut.
Guna melengkapi bagian depan, Toyota menambahkan Grille with Diamond Design yang berukuran besar sehingga membuatnya semakin terlihat elegan. Di sisi lain, pada bagian tengah bisa dilihat gaya desain modern tampak begitu jelas dari penggunaan handle pintu yang dibuat begitu simple namun tetap mengedepankan fungsionalitas.
Bukan hanya itu saja, guna membuat Toyota C-HR ini lebih menarik, pihak Toyota juga membuat bagian ini menjadi lebih berkarakter dengan dilengkapinya lekukan serta garis tegas mulai dari pintu belakang sampai dengan depan sehingga menampilkan kesan yang begitu sporty dan gagah.
Tak hanya itu saja, di bagian samping dari SUV premium ini juga tampak menggunakan velg sporty dengan warna silver masa kini berdiameter 17 inci yang membuatnya kian terkesan lebih sporty. Lantas pada bagian belakang, model stop lamp Halogen yang dibawanya tak kalah futuristik juga jika dibandingkan dengan bagian depan tadi. Tampaknya, memang spesifikasi Toyota C-HR ini memiliki tampilan desain yang begitu modern dan futuristik sehingga memperkuat kesan sporty pada setiap sisinya.
Interior mobil paling keren Toyota C-HR
Setelah membahas pada sektor luarnya, kini waktunya Kita untuk mengulas pada sektor interior dari spesifikasi Toyota C-HR. Melihat pada sisi interior dari SUV mewah besutan Toyota ini, kita akan disuguhkan kabin luas serta suasana interior yang begitu elegan yang kian tampak pada setiap sisi dari interiornya.
Harga yang sesuai kualitas
Tak sampai di situ saja, tak tanggung-tanggung pula dan menyesuaikan dengan harga Toyota C-HR yang nantinya akan dibanderol dengan angka yang tinggi maka pihak Toyota sendiri memberikan perlengkapan bukan hanya sebatas kenyamanan tempat duduk yang dibalut material kualitas tinggi.
Namun, untuk memberikan nuansa baru, produsen otomotif asal Negeri Sakura ini pun telah melengkapi bagian ruang kabin ini dengan aksen warna Black & Licorice Brown yang begitu elegan pada sebagian besar tampilan, hal ini makin membuat Toyota C-HR menjadi mobil SUV premium berkelas. Sementara itu, desain dashboard pun dibuat lebih futuristik dengan aksen Diamond pada kisi-kisi A/C dan material Soft Touch.
Dashboard elegan
Selain itu, pada lini dashboard yang diusung SUV buatan Toyota ini pun juga akan dilengkapi dengan multimedia yang berupa head unit dengan layar sentuh seluas 7 inci yang akan dilengkapi dengan pengaturan Bluetooth, AUX, USB, FM/AM, CD, MP3, Mirrorlink / Miracast, Weblink. Bahkan, pada sektor dashboard ini juga sudah dilengkapi dengan panel khusus yang bisa dijadikan guna menghubungkan antara perangkat smartphone si pengguna dalam konteks memutar daftar lagu favorit.
Di sisi lain, kemudahan pun juga diberikan oleh Toyota C-HR pada stir kemudinya di mana guna memudahkan pengendara dalam melakukan pergantian lagu ataupun menjangkau panel yang ada di bagian layar, Toyota memberikan paketan tombol lengkap di bagian kemudi. Seperti Audio Steering Switch with Phone Mode. Sehingga, pengemudi pun tetap bisa fokus dalam mengendarai SUV ini. Menariknya, salah satu paketan tombol pada setir kemudinya yaitu fitur Driving Mode yang telah terintegrasi dengan layar MID yang mana terdiri dari mode Sport, Normal, atau Eco.
Ketiga pilihan mode berkendara tersebut bisa dipilih pengemudi sesuai dengan kebutuhan. Sementara itu, pada bagian layar MID yang dibawanya, mobil gagah ini akan mengusung High Tech MID with Animation yang siap menampilkan kondisi mobil kepada pengemudi saat dikendarai. Seyogyanya, sektor interior dari spesifikasi Toyota C-HR ini memang didesain untuk memberikan nuansa SUV berkelas premium yang memang berkelas.
Spesifikasi Lanjutan Toyota C-HR
Selanjutnya, spesifikasi Toyota C-HR ini juga bakal dilengkapi dengan berbagai macam fitur canggih serta modern. Sebagai SUV kelas premium, maka tentu wajar jika fitur keselamatan maupun kenyamanan pengguna menjadi salah satu prioritas utama yang sesuai dengan harganya yang bakal dibanderol dengan sangat mahal. Pertama, Toyota C-HR pun juga menyematkan fitur seatbelt 3 Point ELR with Adjustable (Driver & Front Passanger Only) sebagai fitur standar. Tak lupa juga, Toyota C-HR pun juga dilengkapi 7 Airbag (Driver, Passangger, 2 Side Curtain, 2 Seat, Knee) untuk melindunginya dari benturan keras ketika terjadi kecelakaan dari depan.
Selain itu, guna menghadirkan standar pengereman optimal, maka pihak pabrikan pun juga melengkapi Toyota C-HR ini dengan teknologi ABS (Anti-Lock Brake System) yang akan dikombinasikan dengan teknologi EBD dan BA sehingga akan menghasilkan pengereman yang begitu sempurna. Di samping itu, mobil ini juga akan dibekali teknologi TRC + VSC + HAS yang memungkinkan keamanan dalam berkendara di medan jalan terjal pun menjadi lebih aman terkendali.
Toyota C-HR ini memiliki dynamic driving, sehingga dimungkinkan para pengendara akan merasa nyaman sewaktu berkendara dalam berbagai mode jalan, baik berkontur labil/bergeronjal maupun halus. Di sisi lain, fitur hiburan pun juga turut disematkan pada sisi interiornya di mana terdapat layar touchscreen seluas 7 inci serta beberapa panel fitur lainnya yang akan memberikan kenyamanan dalam berkendara. Nah, cukup menarik bukan fitur yang disematkan pada spesifikasi Toyota C-HR ini?